Gerakan Bahasa Bengali adalah usaha politik di Pakistan Timur (kini Bangladesh) agar bahasa Bengali diakui sebagai bahasa resmi Pakistan. Pengakuan tersebut akan memperbolehkan bahasa Bengali digunakan dalam pemerintahan. Pada tahun 1948, pemerintah Pakistan menyatakan bahasa Urdu sebagai satu-satunya bahasa resmi, mengakibatkan munculnya penentangan dari penduduk Pakistan Timur yang berbahasa Bengali. Pemerintah lalu melarang pertemuan dan reli publik sebagai akibat dari meningkatnya ketegangan sektarian dan rasa tidak puas. Setelah konflik selama bertahun-tahun, pemerintah pusat akhirnya memberikan status resmi kepada bahasa Bengali tahun 1956. Gerakan Bahasa merupakan salah satu faktor munculnya pergerakan nasional Bengali. Di Bangladesh, 21 Februari dirayakan sebagai Hari Gerakan Bahasa. Pada tahun 2000, UNESCO menyatakan 21 Februari sebagai Hari Bahasa Ibu Internasional untuk menghormati Gerakan Bahasa Bengali dan hak etno-linguistik semua bangsa di seluruh dunia. (Selengkapnya...)
Tahukah Anda...
- "... bahwa Marilyn Monroe mengakui mengalami kesulitan ketika harus menyesuaikan diri dengan namanya yang baru dari nama lamanya, Norma Jean Baker? Ketika membuat tanda tangannya yang pertama, ia harus pelan-pelan, karena ia tidak begitu yakin bagaimana mengeja nama "Marilyn" — di mana ia mesti meletakkan huruf 'i', dan di mana 'y'."
- "... bahwa pada 1991, Laura Dern bersama ibunya, Diane Ladd memperoleh nominasi Oscar untuk peran mereka dalam film Rambling Rose - Dern sebagai Aktris Terbaik dan ibunya sebagai Aktris Pembantu Terbaik? Inilah kali pertama dalam sejarah Oscar, pasangan ibu dan anak memperoleh nominasi untuk film yang sama."
- "... bahwa pelawak dan aktor legendaris Bob Hope menjadi pembawa acara sebanyak 16 kali baik sendirian maupun bersama orang lain dalam penganugerahan Academy Award? Ia juga memegang rekor 27 kali ikut serta dalam acara serupa."
- "...bahwa setiap menit di Indonesia, area hutan setara dengan luas lima lapangan sepak bola dihancurkan?"
- Behgjet Pacolli dipilih menjadi Presiden Kosovo oleh Majelis Kosovo walaupun pemilihan tersebut diboikot oleh partai oposisi.
- Gempa bumi berkekuatan 6,3 Skala Richter mengguncang wilayah Christchurch dan sekitarnya di Selandia Baru, mengakibatkan kerusakan besar (foto) dan menewaskan sedikitnya 65 orang.
- Pihak berwenang menembak demonstran di Libya dan Bahrain di tengah demonstrasi yang sedang berlangsung di dunia Arab.
- Satelit Stardust milik NASA mendekati komet Tempel 1 dan mengambil foto kawah yang terbentuk oleh misi Deep Impact.
- Perdana Menteri Italia Silvio Berlusconi didakwa atas tuduhan menyewa pekerja seks komersial di bawah umur.
25 Februari dalam sejarah
- 1570 - Paus Pius V menyatakan ekskomunikasi bagi Ratu Elizabeth I dan para pengikutnya dari Gereja Inggris.
- 1950 - Negara Jawa Timur dari Republik Indonesia Serikat dibubarkan dan bergabung ke dalam Republik Indonesia.
- 1964 - Cassius Clay (sepekan sebelum berganti nama menjadi Muhammad Ali), 22, meraih gelar Juara Dunia Tinju kelas Berat setelah juara bertahan Sonny Liston menyerah di ronde ke-6.
- 1986 - Corazon Aquino dilantik sebagai presiden baru Filipina mengakhiri 20 tahun pemerintahan Ferdinand Marcos.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar